id
Agustus 2023

Month

Direktorat Kemahasiswaan UI mengucapkan selamat kepada Penerima Beasiswa POSCO Asia Fellowship for Graduate Student dan Undergraduate Student. Semoga beasiswa yang diterima dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan prestasi menjadi lebih baik lagi. Kepada teman-teman lain yang belum terpilih, tetap semangat karena masih banyak kesempatan beasiswa yang dapat diraih. Salam sehat dan tetap semangat untuk berkuliah.       #beasiswaUI #merdekabelajar #UIUntukIndonesia
Selamat Untuk UKM Taekwondo Universitas Indonesia berhasil meraih 1 Emas Kategori Kyorugi male U68, dan, 1 Emas Kategori Kyorugi male U63 Dalam ajang, MBW International Taekwondo Championship, 18-20 Agustus 2023, Stadium Titiwangsa Kuala Lumpur, Malaysia.  
Read More
Semoga beasiswa yang diterima dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan prestasi menjadi lebih baik lagi. Kepada teman-teman mahasiswa yang belum mendapatkan beasiswa, tetap semangat karena masih banyak kesempatan beasiswa yang dapat diraih.     #beasiswaUI #merdekabelajargu #kampusmerdeka #UIUntukIndonesia
#BankIndonesia #Genbi
Mahasiswa Ilmu Komputer yang tergabung dalam tim Three Neuron V2 berhasil mendapatkan prestasi juara 1 kategori Big Data Challange (BDC) pada kompetisi nasional Statistika Ria dan Festival Sains Data (SATRIA DATA) tahun 2023 yang dilaksanakan oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dan Universitas Brawijaya pada tanggal 20 s.d. 24 Agustus 2023. Dalam kompetisi ini, tim Three Neuron V2 berhasil melalui tahapan - tahapan penyelesaian masalah mulai dari babak penyisihan, semifinal hingga final nasional. Mereka berhasil memberikan presentasi terbaik dari permasalahan yang diberikan oleh tim juri untuk dapat dicari kesimpulan dan prediksi hasil dengan menggunakan algoritma - algoritma sebagai proses analisisnya hingga mendapatkan kesimpulan yang terbaik dari permasalahan yang diberikan.     Selamat untuk Tim Three Neuron V2!
Halo Warga Universitas Indonesia. Saat ini sedang dibuka penawaran Beasiswa TANOTO. Terbuka untuk mahasiswa baru Angkatan 2022 program sarjana (S1) reguler seluruh fakultas. Masa Pendaftaran mulai 17 Agustus s.d. 1 Oktober 2023. Informasi syarat dan ketentuan serta pendaftaran beasiswa dapat dilakukan di laman beasiswa@ui.ac.id dan mahasiswa diwajibkan untuk dapat langsung mendaftar di web TANOTO laman...
Read More
Halo mahasiswa UI saat ini sedang dibuka penawaran Beasiswa Dana Abadi UI Dato’ Dr. Low Tuck Kwong – Purnomo Yusgiantoro Center Periode I TA TA 2023/2024. Beasiswa diberikan kepada mahasiswa S1 dan Vokasi dan diutamakan bagi mahasiswa baru tahun 2023. Namun mahasiswa ongoing tetap diperkenankan untuk mendaftarkan beasiswa.
.
Masa Pendaftaran
s.d. 6 September 2023
. Informasi pendaftaran beasiswa...
Read More
Potensi Energi Terbarukan di Indonesia yang tidak terbatas tentunya menjadi poin penting dalam mendukung Transisi Energi. Oleh karena itu, pemanfaatan potensi ini harus digalakkan. Schneider Electric (SE) merupakan salah satu perusahaan di Indonesia yang mendukung transisi energi. Saat ini SE Indonesia memiliki 2 pabrik dan 1 warehouse. Komitmen dan semangat Net Zero terus dijalankan oleh perusahaan dalam semua aspek, seperti penggunaan panel surya. Namun, ternyata salah satu pabrik SE, yaitu di Batam tidak dapat memanfaatkan panel surya. Tentunya, hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi SE. Selain dari tantangan tersebut, SE pun memiliki upaya untuk memecahkan masalah akses listrik di daerah 3T. Berangkat dari permasalahan ini, tiga orang mahasiswa angkatan 2021 Departemen Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Indonesia (DTI FTUI) yang tergabung dalam Tim Menanginae terdiri dari Christ Ivan Hasudungan Simanjuntak, Nabil Ahmad Zaky, dan Wildan Alvin Salis dan juga dibimbing oleh Dosen DTI FTUI, yaitu Dr. Andri D. Setiawan, ST., M.Sc., dan Dr. Armand Omar Moeis, ST., M.Sc., menganalisis pokok permasalahan dari SE, yaitu adanya keterbatasan prosedur pabrik di Batam dalam memasang PLTS atap, kebutuhan energi terbarukan alternatif, dan produk yang sesuai untuk mengatasi keterbatasan pasokan listrik di daerah 3T. Tim Menanginae menginisiasi ide dan solusi berjudul “Optimasi Pabrik dan Gudang serta Strategi Elektrifikasi di daerah 3T Indonesia”. Ivan selaku anggota dari Tim Menanginae menuturkan bahwa terdapat solusi utama yang diberikan, yaitu pembuatan PLTS di Waduk Duriangkang dan Strategi Elektrifikasi Terfokus. Dengan adanya analisis dan solusi strategis ini diharapkan dapat membantu masalah yang dihadapi oleh SE Indonesia. Solusi ini dapat menjadi dasar perusahaan untuk terus bisa menjalankan visinya dalam mengedepankan energi terbarukan dan berkontribusi lebih untuk Indonesia demi pemerataan akses energi. Ivan pun menambahkan, “Setelah melakukan analisis, Tim menanginae mengajukan solusi pembangunan PLTS Terapung di area Waduk Duriangkang dengan spesifikasi kapasitas 2.941 kWp untuk menghasilkan 3,64 GWh per tahunnya, guna menyokong kebutuhan operasional pabrik dan gudang Schneider Batam. Dalam pelaksanaannya pun kami  memperhatikan aspek sosial, lingkungan, dan ekonomi.” Untuk menjadi alternatif kebutuhan energi terbarukan dan mengatasi pasokan listrik di daerah 3T di Indonesia, produk dari SE, yaitu Schneider Homaya menjadi pilihan yang tepat untuk menjadi solusi alternatif warga demi mencapai elektrifikasi diatas 97,5% yang nantinya dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup masyarakat setempat. Dengan solusi-solusi yang telah diberikan diharapkan Schneider dapat melakukan penetrasi ke seluruh Indonesia.         Dekan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU., menyampaikan apresiasi terbaiknya terhadap gagasan inovatif mahasiswa DTMM FTUI ini. “Inisiasi ide serta solusi yang diberikan oleh tim dari DTI FTUI ini sangat mendukung upaya kemajuan bagi transisi energi di Indonesia. Melalui optimalisasi perusahaan SE sebagai perusahaan yang mendukung transisi energi serta strategi yang diberikan SE dalam produknya untuk elektrifikasi di daerah 3T diharapkan dapat menjadi dukungan penuh dalam kemajuan pembangunan berkelanjutan.” tuturnya. Inisiasi ide dan strategi yang diusulkan oleh Tim Menanginae ini adalah sumbangsih pemikiran bagi pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan yang sudah dicanangkan berbagai negara di dunia melalui Suistanable Development Goals (SDGs), utamanya poin ke-7, dalam hal energi bersih terjangkau, andal, berkelanjutan, dan modern. Berkat inisiasi ide ini juga, Tim Menanginae berhasil menoreh prestasi sebagai Juara 2 Futurest Business Case Competition (FBCC) 2023, yang diselenggarakan oleh Society of Renewable Energy Institut Teknologi Sepuluh November (SRE ITS). Kompetisi ini adalah kompetisi tahunan yang diikuti kurang lebih dari 1000 peserta dari berbagai universitas di Indonesia. Sumber : HumasFTUI
We are delighted to declare that the highly anticipated MnMs’ Week 2023 Competition is now open for registration! This year's event promises an array of captivating competitions, including Case Study Competition and Student Innovation Forum. Sharpen your skills, unlock your potential, and showcase your brilliance as you start a new journey with MnMs’ Week 2023. Go register yourself to have a chance to win this competition with a total prize of Rp 30.000.000,- Check out the registration link below: 🔗 mnmsweek.com 🔗 mnmsweek.com 📌Registration is open until August 24th For more information check our social media and turn on your notifications to get updates about The 18th MnMs’ Week. Instagram: mnms_ui LinkedIn: Metallurgy and Materials' Week TikTok: mnms_ui  
Halo mahasiswa UI saat ini sedang dibuka penawaran Beasiswa Gugus Teladan TA 2023/2024 Masa Pendaftaran
s.d. 28 Agustus 2023
.
 Informasi pendaftaran beasiswa dapat dilihat pada laman: https://beasiswa.ui.ac.id/
.
 Salam Sehat dan tetap semangat untuk berkuliah #beasiswaUI #merdekabelajar #kampusmerdeka
#UIUntukIndonesia #GugusTeladan
Read More
Halo mahasiswa UI saat ini sedang dibuka penawaran Beasiswa SALIM Tahun 2023. Beasiswa ini merupakan beasiswa bantuan biaya penunjang pendidikan untuk mahasiswa S1 Reguler Fakultas Teknik. Komponen beasiswa yang diberikan adalah Biaya Penunjuang Pendidikan sebesar Rp500.000 (#Lima Ratus Ribu Rupiah#) per bulan selama 12 bulan yang dicairkan setiap 3 bulan. akademik 2023/2024. Kuota untuk beasiswa...
Read More
1 2